Cara Bikin Rumah Minimalis Yang Kokoh dan Elegan – Membangun rumah idaman bukanlah hal yang mudah. Tetapi Anda tidak boleh menyerah sebelum berperang. Intinya adalah tetap mencoba. Awali dengan menabung, browsing cara bikin rumah minimalis, dan mulai buat konsep desain rumah Anda. Jangan ragu untuk memulai. Karena cita-cita tidak akan terwujud dengan hanya berdiam diri, jadi mulai dari sekarang. Konsep rumah minimalis memang sedang tren. Sebetulnya bukan karena alasan minim atau irit budget saja, tapi konsep rumah minimalis muncul karena memaksimalkan pemanfaatan lahan yang minimal. Ya, saat ini mencari tanah cenderung lebih sulit daripada Anda mencari rumah jadi bukan?

cara bikin rumah minimalis

Baca Juga : Cafe Container Design

Cara Bikin Rumah Minimalis Versi Anda

Jangan meniru konsep atau bentuk rumah orang, boleh menjadikannya sebagai inspirasi, tapi hindari meniru. Karena hanya Anda yang tahu hunian nyaman seperti apa yang diingini. Di sini akan dibagikan cara bikin rumah minimalis versi Anda sendiri. Ikuti cara-cara di bawah ini supaya rumah Anda segera terwujud. Berikut tips-tipsnya:

1. Rumah mungil

Cara bikin rumah minimalis yang pertama adalah rumah ukuran kecil. Rumah berukuran kecil memiliki banyak keuntungan, salah satunya minim budget bila dibanding rumah dengan tipe bangunan lebih besar. Keuntungan lain Anda punya banyak sisa lahan untuk dijadikan taman ataupun lahan terbuka hijau misalnya. Dengan rumah berukuran kecil, Anda bisa menyelesaikannya lebih cepat dari yang dibayangkan sebelumnya. Untuk pembagian ruang juga tidak akan bingung.

2. Ruang multifungsi

Salah satu konsep rumah minimalis adalah ruangan yang multifungsi. Apa maksudnya? Ruang multifungsi berarti satu ruang memiliki banyak fungsi, misal living room sekaligus sebagai ruang tamu dan ruang kerja. Kemudian dapur sekaligus bisa sebagai ruang makan. Konsep rak tempel dinding juga bagus untuk menghemat ruang. Dengan begitu, otomatis Anda bisa menekan pengeluaran juga karena semua ruang dibuat multifungsi.

Baca Juga : Interior Ruang Tamu Minimalis

3. Hindari sekat

Rumah minimalis akan lebih bagus bila tanpa sekat, karena sekat cenderung membuat rumah tampak lebih sempit. Dengan banyaknya sekat, bayangkan betapa banyak biaya yang dikeluarkan untuk membuat sekat tersebut, entah dari tembok ataupun kayu. Dengan tidak adanya sekat, otomatis biaya juga lebih sedikit. Anda bisa memanfaatkan lemari sebagai sekat, atau sofa atau sketsel supaya lebih efisien.

4. Dinding gaya industrial

Dinding dibiarkan polos tanpa cat alias hanya ditutup semen atau diaci saja akan membuat rumah Anda tampak bergaya industrialis seperti yang sedang tren. Atau kalau mau lebih irit lagi, biarkan seperti bata eksposed. Jadi tidak perlu dilapisi semen ataupun diaci. Meskipun tampak seperti rumah yang belum jadi tapi ini cukup bergaya unik.

5. Atap baja ringan

Menggunakan rangka atap baja ringan merupakan salah satu cara bikin rumah minimalis Anda lebih efisien. Meskipun harga cenderung lebih mahal daripada rangka atap tembok dan kayu, tapi rangka atap baja ringan lebih awet dan lebih ringan pastinya. Dengan beban yang kecil, otomatis rumah tidak akan terlalu terbebani dengan atap yang berat, jadi diharapkan akan lebih awet dan biaya perawatan lebih kecil.

Kelima cara atau tips di atas dapat Anda ikuti dan terapkan untuk mewujudkan rumah minimalis Anda. tetapi jangan lupa untuk selalu mengawalinya dengan perencanaan yang matang, karena mustahil dapat berjalan lancar bila tanpa rencana yang baik terlebih dahulu. Libatkan teman yang seorang arsitek mungkin, atau libatkan tukang yang akan Anda hire untuk pengerjaan rumah sebagai second opinion. Semoga artikel cara bikin rumah minimalis ini dapat bermanfaat untuk Anda.